Bjnews.id - Muaro Jambi - Dalam rangka memastikan keamanan dan kelancaran tahap Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada Serentak Tahun 2024, Polres Muaro Jambi menggelar Apel Pergeseran Pasukan pada Senin (25/11) di halaman Mapolres Muaro Jambi. Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Muaro Jambi, AKBP Heri Supriawan, S.I.K., M.H.
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolres Muaro Jambi Kompol Andi Musahar, S.H., Pamendal Polda Jambi Kompol Martinus Chan, para Pejabat Utama (PJU) Polres Muaro Jambi, para Kapolsek jajaran, serta personel BKO dari Satbrimob Polda Jambi dan Polda Jambi. Turut hadir seluruh personel pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah hukum Polres Muaro Jambi.
Dalam amanatnya, Kapolres Muaro Jambi menegaskan pentingnya kesiapan dan koordinasi seluruh personel untuk menciptakan Pilkada yang aman, kondusif, dan sukses.
“Pilkada yang sukses adalah tanggung jawab kita bersama. Saya tekankan kepada seluruh personel agar bekerja dengan penuh integritas, memahami tugas masing-masing, dan menjaga kewaspadaan. Jangan pernah meremehkan situasi di lapangan.
"Pastikan masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan aman dan nyaman. Mari kita tunjukkan bahwa Polres Muaro Jambi siap mendukung Pilkada Serentak 2024 dengan profesionalisme dan dedikasi tinggi,” ujar AKBP Heri Supriawan.
Bjnews.id (*)
0 Komentar